INSTALL CISCO PACKET TRACER DI LINUX MINT 17.3

18  Januari 2017
INSTALLASI CISCO PACKET TRACER 
 DI LINUX MINT 17.3

A.PENGERTIAN
    Packet Tracer adalah simulator alat-alat jaringan Cisco yang sering digunakan sebagai media pembelajaran dan pelatihan, dan juga dalam bidang penelitian simulasi jaringan komputer. Program ini dibuat oleh Cisco Systems dan disediakan gratis untuk fakultas, siswa dan alumni yang telah berpartisipasi di Cisco Networking Academy. Tujuan utama Packet Tracer adalah untuk menyediakan alat bagi siswa dan pengajar agar dapat memahami prinsip jaringan komputer dan juga membangun skill di bidang alat-alat jaringan Cisco.

Fitur Packet Tracer

Packet Tracer terbaru yaitu versi 6.2. Dalam versi ini dapat mensimulasikan Application Layer protocols, Routing dasar RIP, OSPF, dan EIGRP, sampai tingkat yang dibutuhkan pada kurikulum CCNA yang berlaku, sehingga bila dilihat sekilas software ini bertujuan untuk kelas CCNA.
Taget Packet Tracer yaitu menyediakan simulasi jaringan yang real, namun terdapat beberapa batasan berupa penghilangan beberapa perintah yang digunakan pada alat aslinya yaitu pengurangan command pada Cisco IOS. Dan juga Packet Tracer tidak bisa digunakan untuk memodelkan jaringan produktif/aktif. Dengan keluarnya versi 6, beberapa fitur ditambahkan, termasuk fitur BGP. BGP memang bukan termasuk kurikulum CCNA, akan tetapi termasuk kurikulum CCNP.

B.LATAR BELAKANG 
    dalam dunia tkj untuk membangun sebuah jaringan pastinya kita perlu topologi terlebih dahulu ,aplikasi cisco packet tracer ini adalah aplikasi yang di ciptakan untuk membuat simulasi sebuah jaringan serta di gunakan untuk membangun sebuah topologi sehingga aplikasi ini mempermudah dalam membuat topologi sebuah jaringan.

C.MAKSUD DAN TUJUAN
   maksud dan tujuannya menginstall aplikasi cisco packet tracer ini ingin di gunakan untuk membuat sebuah topologi jaringan serta kita dapat membuat simulasi dari sebuah jaringan.

D.ALAT DAN BAHAN 
# laptop
# file cisco packet tracer di sini
E.WAKTU YANG DI BUTUHKAN
 waktu yang di butuhkan untuk menginstall cisco packet tracer sekitar 5-10 menit
F.TAHAP PELAKSANAAN
    1.buka terminal lalu masukke super user
   2.masuk ke direktori yang ada file cisco nya di sini ada di direktori Downloads
        "cd /home/retno/Downloads/"enter
 3.lalu ketikkan ls  untuk melihat file cisconya
 4.ekstrak file cisconya dengan perintah tar -zxvf nama filenya
      "tar -zxvf PacketTracer63_linux.tar.gz"enter
   
 5.tunggu sampai proses selesai
 6.ketikkan ls untuk melihat direktori tersebut
 7.masuk ke direktori tersebut dengan cara
    "cd PacketTracer63/"enter
 8.ketikkan ls untuk melihat isi dari direktori tersebut
 9.lalu install dengan cara # ./install
 10.pada tahap ini klik enter
 11.pada tahap ini klik huruf Q
 12.pada tahap ini klik y lalu enter
 13.lalu start aplikasinya dengan perintah
"packettracer Startting Packet Tracer 63"
 14.maka akan muncul tampilan aplikasi cisco packet tracer yang di install tadi

 SELESAI!!!!

G.HASIL DAN KESIMPULAN
saya berhasil menginstall cisco packet tracer dan menggunakannya untuk membuat topologi jaringan 
 
H.REFERENSI 

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »