INSTALLASI MOODLE DI DEBIAN 8.6 JESSIE

 02 Januari 2017
Assalamualaikum Wr.wb


Hallo guys ketemu lagi dengan saya kali ini saya akan membahas tentang menginstall moodle

APA ITU MOODLE???????????
 PENGERTIAN MOOODLE
   
MOODLE (singkatan dari Modular Object-Oriented Dynamic Learning Environment) adalah paket perangkat lunak yang diproduksi untuk kegiatan belajar berbasis internet dan situs web yang menggunakan prinsip social constructionist pedagogy. MOODLE merupakan salah satu aplikasi dari konsep dan mekanisme belajar mengajar yang memanfaatkan teknologi informasi, yang dikenal dengan konsep pembelajaran elektronik atau e-learning. Moodle dapat digunakan secara bebas sebagai produk sumber terbuka (open source) di bawah lisensi GNU. Moodle dapat diinstal di komputer dan sistem operasi apapun yang bisa menjalankan PHP dan mendukung database SQL.

Di dunia e-learning Indonesia, Moodle lebih dikenal fungsinya sebagai Course Management System atau "Learning Management System" (LMS). Dengan tampilan seperti halaman web pada umumnya, Moodle memiliki fitur untuk menyajikan kursus (course), dimana pengajar bisa mengunggah materi ajar, soal dan tugas. Murid bisa masuk log ke Moodle kemudian memilih kursus yang disediakan atau di-enroll untuknya. Aktivitas murid di dalam Moodle ini akan terpantau progress dan nilainya. Di Indonesia sendiri, diketahui bahwa Moodle telah dimanfaatkan untuk sekolah menengah, perguruan tinggi dan perusahaan.

 #Fitur-fitur moodle

Sebagai LMS, Moodle memiliki fitur yang tipikal dimiliki LMS pada umumnya ditambah beberapa fitur unggulan. Fitur-fitur tersebut adalah:
  • Assignment submission
  • Forum diskusi
  • Unduh arsip
  • Peringkat
  • Chat
  • Kalender online
  • Berita
  • Kuis online
  • Wiki
Developer dapat meningkatkan konstruksi modular Moodle dengan menciptakan plugin untuk fungsi-fungsi baru yang lebih spesifik. Infrastruktur Moodle mendukung banyak tipe plugin seperti:
  • aktifitas (termasuk permainan matematika dan kata)
  • jenis-jenis sumber daya
  • jenis-jenis pertanyaan (pilihan berganda, benar dan salah, mengisi titik-titik, dll)
  • jenis-jenis pengisian data (untuk aktifitas database)
  • tema bergambar
  • metode autentikasi (yang membutuhkan akses menggunakan username dan password)
  • metode pengambilan pembelajaran
  • penyaring konten
Banyak sekali plugin pihak ketiga Moodle yang dapat dicari secara gratis untuk membuat infrastrukturnya.

Moodle berjalan tanpa harus dimodifikasi di Unix, Linux, FreeBSD, Windows, Mac OS X, NetWare dan sistem operasi lainnya yang mendukung PHP dan database, termasuk penyedia hosting web.
Data bekerja pada database tunggal. Moodle versi 1.6 dapat menggunakan MySQL atau PostgreSQL. Versi 1.7, rilis pada November 2006, dapat menggunakan pemisahan database secara penuh sehingga penginstall Moodle dapat memilih salah satu jenis server database seperti Oracle dan Microsoft SQL Server
Sistem e-learning memiliki banyak sekali dimensi penggunaannya. Fitur Penggunaan Moodle termasuk:
  • autetikasi, menggunakan Lightweight Directory Access Protokol (LDAP), Shibbloleth, atau metode standar lainnya seperti Internet Message Access Protocol (IMAP)
  • penerimaan kelas, menggunakan IMS Enterprise daripada metode standar lainnya, atau dengan interaksi langsung dengan database eksternal
  • pertanyaan kuis, menyediakan impor/ekspor banyak format: GIFT (format Moodle sendiri), IMS, XML dan XHTML (walaupun ekspor berjalan dengan baik, impor sering kali tidak berhasil). Moodle menyediakan bermacam jenis pertanyaan - Perhitungan, Deskripsi, Essai, Pencocokan, Pilihan berganda, Pilihan singkat, angka, Pencocokan jawaban singkat acak, Benar/Salah.
  • sumber, menggunakan IMS Content Packaging seperti Drupal, Joomla atau Postnuke (via ekstensi pihak ketiga)
  • sindikasi, menggunakan RSS atau NewsFeed - newsfeed dapat ditampilkan pada mata pelajaran, dan forum, blog, serta fitur lainnya yang dapat menyediakan newsfeed
Moodle juga memiliki fitur impor untuk pengguna dengan sistem spesifik lainnya, seperti mengimpor kuis atau seluruh mata pelajaran dari Blackboard atau WebCT. Bagaimanapun, teknis impor masih belum sempurna. Saat menulis ini (Feb 2010), Moodle tidak akan mengimport lagi mata pelajaran Blackboard, dikarenakan perubahan dari source-code php. Beberapa kegunaan yang tersedia dapat menolong mengubah mata pelajaran Blackboar menjadi format yang Moodle mengerti"Blackboard migration" moodle.org.</ref>
Pada Maret 2012 Blackboard memperoleh dua perusahaan berdasarkan software Moodle teramsuk Barltimore yang berdasarkan Moodlerooms Inc. dan NetSpot dari Adelaide, Australia. Moodlerooms Inc. terletak pada gedung yang sama dengan perusahaan pendidikan online lainnya yang bernama StraighterLine dan memiliki relasi yang dekat.


Pemanfaatan Moodle sebagai Learning Management System (LMS) untuk mengelola konten sebagai pendukung penerapan Online Assessment adalah
(1)meningkatkan kadar interaksi pembelajaran antara siswa dengan guru,
(2)memungkinkan terjadinya interaksi pembelajaran dari mana dan kapan saja,
(3)menjangkau siswa dalam cakupan yang luas, serta
(4)mempermudah penyempurnaan dan penyimpanan materi pembelajaran.
LATAR BELAKANG
  Dalam perkembangan teknologi sekarang ini berarti semakin canggih,salah satunya sekarang telah ad aplikasi untuk  sekolah online yaitu moodle,moodle adlah suatu aplikasi yang memudahkan guru mengajar murid secara online atau bisa juga memberi ulangan lewat online dan masih banyak lagi fitur-fitur yang di sediaakan moodle.

MAKSUD DAN TUJUAN
  maksud dan tujuannya ialah mempermudah belajar -mengajar secara online jadi tidak perlu repot-repot menggunakan kertas seperti saat ulangan kan ulangan bisa di kerkakan secara online lewat moodle.

ALAT DAN BAHAN
#laptop
#konesi internet
#file moodle (jika belum punya silahkan download di sini)

WAKTU YANG DI BUTUHKAN
 dalam membuat moodle ini saya membuthkann waktu sekitar 45 menit-1 jam karena saya masih dalam tahap pemahaman

TAHAP PELAKSANAAN
 1.siapkan laptopnya lalu buka terminal dengan cara ctrl+alt+t
2.lau remote server debian nya dengan cara "ssh namauser@ip addressnya"
kalu punya saya ssh retno@192.168.82.2 ,lalu enter

3.masukkan password servernya maka tampilanya akan seperti  berikut
4.kemudian masuk user root "su"enter
5.kemudian masuk direktori /var/www/html/dengan cara"cd /var/www/html"enter
6.kemudian copi file moodle-nya kalau saya filenya saya simpan di direktori /home/retno/Downloads/ maka perintahnya "cp /home/retno/Download/moodle-latest-32.zip/ /var/www/html/"lalu enter
7.kemudian setelah di kopi file moodle-nya di extraxs dengan cara"unzip moodle-latest-32.zip"enter


8. tunggu sampai proses selesai
                       
9.setelah selesai silahkan di beri hak akses dengan perintah "chown www-data:www-data moodle"enter

10.lalu pindah ke direktori www dengan perintah "cd .."enter
 
11.lalu buat folder di direktori www dengan perintah"mkdir moodledata"enter

12.lalu di beri hak akses "chown -R www-data:www-data moodledata/"
     lalu di beri hakakses lagi "chmod 777 moodledata/"enter

13.lalu buka browser ketikkan ip server/moodle cth"192.168.89.1/moodle"enter
lalu akan muncul tampilan seperti di bawah ini pilih bahasanya lalu next

14.lalu pilih next

15.lalu pilih database driver pilih yang mysql  lalu next


16.lalu isikan formulirnya jika belum buat database silahkan buat terlebih dahulu setelah selesai klik next
17.lalu pilih continue
 
18. pastikan semua daftar ok
setelah itu klik continue


19.maka akn muncul tampilan seprti di bawah ini tunggu sampai selesai setelah selesai geser sampai ke bawah lalu continue
20.lalu muncul tampilan seperti di bawah ini silahkan isi username dan paswordnya setelah selesai klik

setelah selesai geser ke bawah maka muncul tampilan seperti di atas silahkan klik update profiles
maka akn muncul seperti berikut


SELESAI

HASIL YANG DI DAPATKAN
 saya dapat membuat quis di moodle yang saya buat tadi

KESIMPULAN
MOODLE merupakan salah satu aplikasi dari konsep dan mekanisme belajar mengajar yang memanfaatkan teknologi informasi, yang dikenal dengan konsep pembelajaran elektronik atau e-learning. Moodle dapat digunakan secara bebas sebagai produk sumber terbuka (open source) di bawah lisensi GNU. Moodle dapat diinstal di komputer dan sistem operasi apapun yang bisa menjalankan PHP dan mendukung database SQL.

REFERENSI
#https://id.wikipedia.org/wiki/Moodle
#http://asesmen2.blogspot.co.id/2012/11/moodle-sebagai-learning-management.html

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »